tutup
Example 320x250
Banner Bawaslu
Banner Bawaslu
previous arrow
next arrow
KepsulPilkada

Hari Pertama Penjaringan, DPD NasDem Kepsul “Diserbu” Bacabup dan Bacawabup

2702
×

Hari Pertama Penjaringan, DPD NasDem Kepsul “Diserbu” Bacabup dan Bacawabup

Sebarkan artikel ini

KABARSULA.COM – Hari pertama pembukaan penjaringan Bakal Calon Bupati (Bacabup) dan Wakil Bupati (Bacawabup), DPD Partai Nasdem Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul), ”Diserbu” lima kandidat Bacabup dan dua Bacawabup.

Sekretaris Partai Nasdem, Iji Asrul Tabona, saat dikonfirmasinya media ini, Rabu (1/5/2024), menyebutkan bahwa hingga pukul 13.00 WIT, telah terdaftar lima Bacabup, di antaranya adalah Hi. Amir Soamole, SH, Hi. Husni Sanaba, Mar, Eng, Hj. Fifian Adeningsi Mus, SH, Iksan Umaternate, S.Ag, dan Marjuk Fitri Daeng Hanafi.

Example 340x370

”Adapun yang telah mendaftar sebagai bakal calon Wakil Bupati Kepulauan Sula adalah Lasidi Leko, S.E dan Syafrudin Sapsuha, SP, M.Si,” kata Sekretaris DPD NasDem, Iji Asrul Tabona.

Iji menjelaskan bahwa pembukaan penjaringan ini memberikan peluang kepada putra-putri terbaik yang memiliki komitmen, integritas, dan semangat untuk melakukan perubahan yang positif di wilayah tersebut.

”Melalui momentum politik ini, kami berharap dapat menciptakan Pilkada yang damai. Setelah terpilihnya Bupati dan Wakil Bupati tahun 2024 mendatang, diharapkan akan tercipta suasana kehidupan yang baik di tengah masyarakat, dengan pemerintahan dan ekonomi yang berjalan sesuai harapan,” ujarnya.

Iji juga menyampaikan harapan kepada Bakal Calon Bupati pribadi, Hi. Amir, untuk membangun komunikasi yang baik dengan pihak lainnya, termasuk partai politik lainnya, untuk memenuhi persyaratan pencalonan di KPU.

”Kami memberikan apresiasi yang tinggi kepada Bakal Calon Bupati Kepulauan Sula, Hi. Amir, atas langkahnya yang telah mendaftar di Partai NasDem,” tandasnya.

Selanjutnya, Bacabup Kepsul, Hi. Amir Soamole, melalui Liaison Officer (LO) tim pemenangan, Jainudin Umanailo, S.Pd.I menyampaikan rasa terima kasih atas sambutan hangat yang diterima.

”Kami merasa luar biasa karena kita sejalan dengan visi Hi. Amir Soamole untuk melakukan perubahan yang signifikan di wilayah ini,” ungkap Jainudin Umanailo.

Disentil soal komunikasi lintas partai politik, Jainudin menjelaskan tim telah berhasil membangun komunikasi dengan beberapa partai politik seperti PBB, PKB, Gerindra, PAN, PPP, dan PDI-P.

”Komunikasi ini dilakukan secara intensif untuk memastikan kita tetap terhubung dan informasi yang diperoleh bisa dipertanggungjawabkan. Kami terus berkomunikasi dengan tim penjaringan dari berbagai partai politik,” katanya.

Menurutnya, komunikasi ini sangat penting untuk mengantisipasi kemungkinan-kemungkinan yang mungkin terjadi di masa depan. Tim terus membangun hubungan baik dengan partai-partai tersebut melalui tim penjaringan.

”Saya sebagai LO Hi. Amir Soamole akan tetap mengikuti semua mekanisme yang ditetapkan oleh partai-partai tersebut. Kami siap mengikuti uji kepatutan dan kelayakan baik di tingkat DPW maupun DPP masing-masing partai politik,” tegasnya.

Jainudin menegaskan, tim akan tetap mengikuti proses tersebut dengan setia, dan menerima dengan lapang dada apapun keputusan yang diambil oleh partai politik terkait rekomendasi bakal calon.

”Hi. Amir Soamole telah mengembalikan berkas bakal calon kepada beberapa partai politik seperti Gerindra, PPP, PAN, dan PKB. Pengembalian berkas ke partai lainnya seperti PBB dan PDI-P akan dilakukan dalam waktu dekat setelah kami menyelesaikan proses administratif yang masih kurang,” tambahnya. (Red)

Example 400x100
Example 350x255

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *