tutup
Example 320x250
Banner Bawaslu
Banner Bawaslu
previous arrow
next arrow
BeritaKepsul

Gereja di Dusun Hol Tunda Pembangunan untuk Menjaga Kerukunan dan Stabilitas Kamtibmas

139
×

Gereja di Dusun Hol Tunda Pembangunan untuk Menjaga Kerukunan dan Stabilitas Kamtibmas

Sebarkan artikel ini
Pendeta Bukit Sion Protestan desa Leko Kadai, Yonatan Supusepa
Foto: Pendeta Bukit Sion Protestan desa Leko Kadai, Yonatan Supusepa. (doc: istimewa)

KABARSULA.COM – Dalam upaya mempertahankan kerukunan antarumat beragama dan memastikan stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), pihak Gereja di sektor Bet-el, dusun Hol, Kecamatan Mangoli Barat, Kabupaten Kepulauan Sula, telah memutuskan untuk menunda sementara pembangunan gereja.

Keputusan untuk menunda pembangunan gereja ini diambil demi menjaga kerukunan dan stabilitas di masyarakat, serta untuk menghormati proses penyelesaian tapal batas yang sedang berlangsung antara desa Leko Kadai dan desa Leko Sula.

Example 400x100

Pendeta Bukit Sion Protestan desa Leko Kadai, Yonatan Supusepa, Minggu (30/6/2024) menyampaikan bahwa pihaknya tidak ingin mencampuri permasalahan tapal batas antara desa Leko Kadai dan desa Leko Sula.

“Kami hanya meminta agar gereja di dusun Hol segera dibangun agar memudahkan jemaat di dusun tersebut untuk beribadah. Saat ini, masyarakat atau jemaat di dusun Hol harus menempuh jarak sekitar 4 km ke desa Leko Kadai untuk beribadah,” ujar Pendeta Yonatan.

Selain itu, Pendeta Yonatan juga menyatakan untuk saat ini pembangunan gereja sektor Bet-el di dusun Hol dihentikan sementara sampai ada kejelasan batas antara desa Leko Kadai dan desa Leko Sula atau sampai mendapatkan izin dari masyarakat dan pemerintah desa Leko Sula.

“Dengan kejadian ini, saya berharap agar permasalahan tapal batas antara desa Leko Sula dan desa Leko Kadai cepat terselesaikan, sehingga kami dapat melanjutkan pembangunan gereja dan masyarakat atau jemaat di dusun Hol dapat beribadah dengan tenang,” tandasnya. (Red)

Example 400x100
Example 400x100

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *